Focus Group Discussion (FGD) Evaluasi Kinerja Agroforestri Tebu Mandiri
CEPU, PERHUTANI (31/10/2024) | Perhutani Forestry Institute laksanakan kegiatan Forum Group Discussion (FGD) Evaluasi Kinerja Agroforestri Tebu Mandiri (ATM) bersama dengan karyawan khusus pengelola tebu area Perum Perhutani KPH Bojonegoro.
Hadir pada kegiatan Jajaran Peneliti dari Perhutani Forestry Institute, Wakil Administratur KPH Bojonegoro, Kepala Seksi PSDH, Asper Pengelola Agroforestri Tebu Mandiri beserta jajaran dari KPH Bojonegoro. Pada pelaksanaannya, FGD tersebut membahas terkait perencanaan dan budidaya tanaman tebu serta lebih fokus terhadap kendala yang terjadi di lapangan. Selain itu, juga dilaksanakan diskusi dan pembahasan terkait perumusan permasalahan dan identifikasi solusi dengan harapan mampu meningkatkan produktivitas sesuai dengan kebutuhan di lapangan.